Bismillah walhamdulilah, pembaca jendelamanufaktur.blogspot.com , Pada kesempatan ini penulis akan melanjutkan bahasan bagaimana sebuah gambar memiliki informasi spesifikasi geometri tertentu sehingga, informasi ini akan menjadi pesan yang harus dilakukan oleh bagian pelaksana produksi sehingga akan dihasilkan sebuah produk yang sesuai dengan tuntutan fungsi dari produk yang diminta, bahkan informasi gambar juga merupakan sebuah petunjuk bagaimana proses inspeksi (pengukuran) terhadap produk dilakukan.
Mengacu kepada ketentuan yang bersumber pada ASME Y14.5, kaidah pengontrolan geometri ini pada sebuah gambar produk di namakan dengan istilah Geometri Dimensioning and Tolerance disingkat GDT. GDT merupakan sebuah metode untuk mendefinisikan bagian dari suatu produk atau komponen dengan memberikan informasi fungsi dengan menggunakan simbol yang dikeluarkan oleh ASME.
Berikut adalah sebuah metode untuk memberikan gambaran bagaimana feature yang menjadi fungsi dikendalikan dan bagaimana perlakuan yang harus dilakukan pada saat produk tersebut dibuat.
gambar 1 : datum feature pada sebuah produk
Pada gambar 1 diatas, sebuah produk dikendalikan dengan tiga buah datum yaitu datum A,B,dan C. Kemudian sebuah lubang dengan posisi acuan pada datum A dan B. maka dari gambar 1 yang diberikan kita bisa membahasakan bahwa permukaan A adalah fungsi, kemudian permukaan B juga adalah fungsi dan begitu juga permukaan C merupakan sebuah fungsi, sehingga poduk ini dikatakan sesuai dengan spesifikasi geometri yang dikehendaki oleh pembuat gambar apabila fungsi A, B dan C tercapai. begitupun posisi lubang akan didapat sangat tergantung kepada acuan sebelumnya yaitu fungsi A dan fungsi B.
Berdasar penjelasan pada gambar 1, maka janji penulis bagaimana membaca dan mengendalikan sebuah komponen mekanik dibawah ini seharusnya para pembaca sudah bisa memahami dan mengerti maksud informasi yang diberikan.
gambar 2 ; datum reference frame pada sebuah komponen mekanik
Selanjutnya adalah berikut adalah gambaran proses yang ada pada sebuah produk ketika informasi pengontrolan feature diberikan pada sebuah gambar. diawali dengan pengendalian feature dengan informasi kelurusan dengan toleransi tertentu kemudian daerah toleransi yang diijinkan dan memberikan perlakuan bagaimana cara pengukurnya.
gambar 3 : kontrol kelurusan , toleransi yang diijinkan dan pengukuran
begitupun dengan pengendalian feature kebulatan (circularity), seperti pada gambar dibawah ini.
gambar 4 : pengendalian kebulatan, daerah toleransi yang diijinkan dan teknik pengukuran.
Dari penjelasan diatas, maka dalam GDT karakteristik geometry apa saja yang dikendalikan oleh fungsi tertentu pada produk yang akan dibuat. berikut adalah spesifikasi geometri yang dapat dikontrol dengan GDT.
gambar 5 : spesifikasi geometry dan simbol dalam pengendaliannya
Bagaimana pengontrolan feature dengan spesifikasi geometri yang ainnya, Inshaa Allah pada kesempatan lain akan dibahas.
terima kasih, semoga bermanfaat.
salam,
ruswandi@gmail.com
0 comments
Post a Comment